Agar Takziah Bermanfaat

مَنْ شَهِدَ جَنَازَةً لِيَرَاهُ أَهْلُهَا فَلَا يَشْهَدْهَا

*Siapa yang datang takziah agar dilihat oleh keluarga jenazah, jangan datang (karena takziahnya tidak bernilai)*
[Siyar A’lam an-Nubala’ 4/542]
Amal kebaikan itu berpahala jika dilandasi niat yang benar.
Termasuk amal kebaikan adalah takziah untuk mensholati jenazah seorang muslim.
Takziah itu berpahala jika dengan niat menunaikan hak seorang muslim yang sudah meninggal dunia, cari pahala dengan melakukan shalat jenazah dan lain-lain.
Amal kebaikan berupa takziah itu tidak berpahala jika niat pelakunya tidak ikhlas karena Allah namun karena setor muka kepada keluarga mayit atau kepada para tetangga yang hadir di rumah duka.
Amal kebaikan yang dilakukan tidak dengan niat yang benar itu sia-sia, yang didapatkan hanya capek semata.

 

Status Ustadz Aris Munandar, SS, MPI حفظه الله تعالى.
Diterbitkan Sabtu, 26 September 2020
Link:https://www.facebook.com/113425948700379/posts/3422891461087128/?app=fbl

Topics: